Bupati Aron Buka Ajang Talenta 02SN dan FLS2N Tingkat SD SMP Se-Kabupaten Sekadau

Sekadau Hilir, Madah Sekadau – Pemerintah Daerah Kabupaten Sekadau melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sekadau menggelar acara Pembukaan Ajang Talenta (O2SN & FLS2N) Jenjang Sekolah Dasar dan Sekolah Menengah Pertama Se-Kabupaten Sekadau Tahun 2024 yang dilaksanakan di Halaman Rumah Betang Youth Center, Kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau, Senin (22/4/2024).

Acara Pembukaan Ajang Talenta (O2SN & FLS2N) Jenjang Sekolah Dasar dan Sekolah Menengah Pertama Se-Kabupaten Sekadau Tahun 2024 ini dibuka secara resmi oleh Bupati Sekadau, Aron.

Acara diawali dengan pengalungan syal kepada Bupati Sekadau diikuti dengan rombongan. Selesai pengalungan sal dilanjutkan dengan difile kontingan dari 7 kecamatan memasuki lapangan upacara halaman Rumah Betang Youth Center Sekadau.

Kepala BPMP Provinsi Kalimantan Barat Iwan Kurniawan menyebutkan ajang talenta ini merupakan bagian dari proses pembinaan secara berjenjang mulai dari level sekolah kemudian naik ke Kecamatan.

“Sampai dengan hari ini kita melaksanakan di level Kabupaten/Kota yang dimana nantinya juga akan dilaksanakan di level Provinsi sampai ke tingkat Nasional,”

Iwan menjelaskan tujuan dari pendidikan itu sendiri yaitu untuk menciptakan anak-anak peserta didik sebagaimana yang diharapkan dari profil pelajar dengan mengenal Pancasila serta dari pertandingan ataupun ajang talenta ini yang tentunya banyak norma-norma atau nilai-nilai yang bisa dikembangkan.

Bupati Sekadau Aron dalam sambutannya mengatakan bahwa pembukaan ajang talenta O2SN dan FLS2N yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Sekadau tahun 2024 menjadi sarana bagi siswa siswi tingkat SD maupun SMP untuk meraih prestasi sesuai denga bakat dan minat yang dimilikinya.

Pada kesempatan itu juga Bupati Sekadau Aron mengucapkan terima kasih kepada seluruh pendidik beserta seluruh jajaran panitia yang telah menyiapkan agenda pada seluruh kegiatan sehingga agenda ini dapat dilaksanakan dengan baik dan lancar.

“Tentu ini merupakan kerinduan kita bersama karena sudah sekian tahun kita tidak pernah melaksanakan kegiatan seperti ini dan baru tahun ini kita bisa melaksanakan kegiatan ini di ajang Kabupaten Sekadau,”ujarnya.

Selain itu, Aron mengungkapkan digelarnya acara seperti ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi para peserta didik bahwa prestasi itu tidak ada yang gratis, bawa prestasi itu baik prestasi akademik maupun di luar akademik semuanya itu harus kita rebut semuanya itu harus dilatih agar kita bisa mendapatkan prestasi yang lebih baik.

“Untuk nanti yang akan bertanding di tingkat provinsi Kalimantan Barat dan saya yakin yang menang hari ini juga akan di tampilkan di Provinsi Kalimantan Barat, saya berharap kepada adik-adik sekalian agar terus belajar untuk sebuah prestasi yang harus diraih,”

Pembukaan kegiatan Ajang Talenta tersebut ditandai dengan pemukulan gong serta pelepasan balon ke udara oleh Bupati Sekadau Aron didampingi oleh kepala BPMP Provinsi Kalbar, Sekretaris Daerah Kabupaten Sekadau, Kapolres Sekadau, Ketua GOW Sekadau, Kajari Sekadau, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sekadau, serta Ketua Bhayangkari Kabupaten Sekadau. (MadahSekadau/And/Sal/Ht)

The post Bupati Aron Buka Ajang Talenta 02SN dan FLS2N Tingkat SD SMP Se-Kabupaten Sekadau first appeared on sekadaukab.go.id.

Artikel Bupati Aron Buka Ajang Talenta 02SN dan FLS2N Tingkat SD SMP Se-Kabupaten Sekadau pertama kali tampil pada sekadaukab.go.id.