[SALAH] Video Dampak Buruk Minuman Energi

Hasil Periksa Fakta Khairunnisa Andini (Universitas Diponegoro).

Faktanya, video tersebut merupakan video trik sulap yang diunggah oleh seorang pesulap asal Amerika, Rick Lax.

= = = = =

KATEGORI: Konteks yang Salah/False Context

= = = = =

SUMBER: Twitter
https://archive.ph/xpUrQ

= = = = =

NARASI:

“Minuman Tenaga Bahaya (1)”

= = = = =

PENJELASAN:

Akun Twitter dengan nama pengguna “arifsetia2013d” mengunggah sebuah video yang menunjukkan dampak minuman energi terhadap benda sehari-hari, seperti membuat sayuran menjadi lunak dan membuat telur goreng menjadi elastis. Unggahan tersebut juga disertai dengan narasi yang menyatakan bahwa video tersebut menunjukkan bahaya dari minuman energi.

Berdasarkan hasil penelusuran, video tersebut bukan merupakan video yang menunjukkan bahaya dari minuman energi, melainkan merupakan video trik sulap yang diunggah oleh seorang pesulap asal Amerika, Rick Lax. Video serupa pertama kali telah diunggah oleh Rick dalam kanal YouTube resminya, “Rick Lax” pada 18 Januari 2020. Video tersebut berjudul “LIFE HACKS WITH ENERGY DRINKS YOU NEVER KNEW EXISTED (Parody Magic Hacks from Rick Lax)”.

Dengan demikian, narasi yang diunggah oleh akun Twitter dengan nama pengguna “arifsetia2013d” tersebut dapat dikategorikan sebagai Konteks yang Salah/False Context.

= = = = =

REFERENSI:

Science or magic? wild energy drink life hacks to mess with your head (video)

https://www.earnthenecklace.com/fact-check-are-rick-lax-energy-drinks-hacks-real/

Penulis: Khairunnisa Andini
Editor: Bentang Febrylian

The post [SALAH] Video Dampak Buruk Minuman Energi appeared first on TurnBackHoax.ID.