Sekadau Hilir, Madah Sekadau – Bupati Sekadau, Aron membuka kegiatan Pencanangan Vaksinasi Covid-19 Kepada Para Pelaku Usaha Mikro, Kecil Menengah dan Perdagangan (UMKM) di Kecamatan Sekadau Hilir, Kamis (8/7/2021). Kegiatan berpusat di Mall Pelayanan Publik Kabupaten Sekadau.
Vaksinasi yang ditujukan bagi pelaku usaha UMKM di Kecamatan Sekadau Hilir dengan jumlah 2117 orang tersebut meliputi para pedagang dari berbagai pasar rakyat, pasar PON, kawasan pasar baru, kawasan terminal serta pelaku usaha UMKM yang ada di Kecamatan Sekadau Hilir lainnya.
Pada kesempatan tersebut, Aron mengatakan bahwa pandemi covid-19 menuntut kita untuk selalu belajar agar lebih peduli dan cermat menyikapi situasi disruptif selama pandemi ini.
“Banyaknya berita palsu atau hoax tentang vaksinasi harus diwaspadai. Cari informasi dari sumber terpercaya dengan berbagi informasi bermanfaat yang dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya,” kata Aron.
“Kepada Gugus Tugas Covid-19, saya minta untuk terus melakukan monitoring potensi kejadian ikutan pasca imunisasi dangan pendekatan persuasif kepada masyarakat sebagai subjek penerima vaksinasi,” lanjut dia.
Selain itu, Aron mengimbau untuk tetap selalu disiplin menerapkan 5M bagi yang sudah melakukan vaksinasi agar tetap terhindar dari covid-19 yang dapat mengancam kesehatan diri sendiri dan orang lain.
Sementara itu, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kabupaten Sekadau, Paulus Yohanes menyebutkan kegiatan ini dilaksanakan selama 2 hari dengan tahap awal yaitu pada tanggal 8 dan 9 Juli 2021.
“Target sasaran vaksin adalah 200 peserta perhari selama 2 hari dengan tim vaksinasi berjumlah 25 orang,” sebut Yohanes.
“Kami berharap semua pihak dapat mendukung kegiatan ini sehingga pelaksanaan vaksinasi kepada pelaku UMKM dan Perdagangan di Kecamatan Sekadau Hilir Kabupaten Sekadau dapat berjalan dengan lancar,” tandasnya.
Hadir juga pada kegiatan tersebut Kapolres Sekadau, Danramil 1204 Sekadau Hilir, Kajari Sekadau, para Kepala SKPD dilingkungan Pemerintah Kabupaten Sekadau dan peserta vaksinasi. (MadahSekadau/Amd/AK)
Artikel Pemda Sekadau Lakukan Vaksinasi Ke 2117 Pelaku UMKM di Sekadau Hilir pertama kali tampil pada sekadaukab.go.id.