Pemda Sekadau Gelar Rakor Pengendalian Inflasi Daerah

Sekadau Hilir, Madah Sekadau – Pemerintah Daerah Kabupaten Sekadau menggelar Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi Daerah di Kabupaten Sekadau Tahun 2022 yang dilaksanakan di Ruang Rapat Wakil Bupati, Kantor Bupati Sekadau, Senin (19/9/2022).

Rapat koordinasi tersebut dibuka oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Sekadau Mohammad Isa didampingi Wakapolres Sekadau Kompol M. Aminuddin, Kasi Perdata dan Tata Usaha Negara Kejari Sekadau M. Nur Suryadi dan Pasi Ops Kodim 1204/Sanggau-Sekadau Kapten Inf Agus Mulyanah.

Tujuan dilaksanakannya Rakor tersebut untuk membahas langkah konkret sebagai tindak lanjut dari arahan Presiden pada Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian Inflasi Tahun 2022.

“Karena sumbangan inflasi daerah terhadap pembentukan inflasi nasional relatif besar, maka upaya pengendalian inflasi dalam rangka menciptakan stabilitas harga di tingkat nasional hanya dapat diwujudkan jika stabilitas harga terjadi pada tingkat daerah,” jelas Sekretaris Daerah Kabupaten Sekadau, Mohammad Isa.

“Saya berharap kepada rekan-rekan sekalian untuk berpartisipasi aktif dalam mengawal momentum pertumbuhan ekonomi ke depan. Harus memperkuat sinergisitas dan bekerja sama untuk menjadikan Kabupaten Sekadau yang lebih baik lagi,” tandasnya.

Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) merupakan program Nasional yang bertujuan untuk menjaga laju inflasi yang rendah dan stabil, dimana Kinerja TPID dari masing-masing Kabupaten/Kota yang ada di setiap Provinsi di Indonesia diukur dan dinilai melalui Evaluasi Kinerja TPID, untuk meraih TPID Terbaik Tingkat Provinsi setiap tahunnya.

Hadir pada rakor tersebut Kepala Badan Pusat Statistik, Plt. Kepala Dinas Kesehatan PP dan KB, Kepala Bagian Perekonomian, Sekretaris Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan, Sekretaris Dinas Kominfo, Camat Sekadau Hilir, Camat Belitang serta para perwakilan SKPD dilingkungan Pemerintah Kabupaten Sekadau. (MadahSekadau/Amd/AK)

Artikel Pemda Sekadau Gelar Rakor Pengendalian Inflasi Daerah pertama kali tampil pada sekadaukab.go.id.